OlahragaTimnas U-20 Indonesia Gulung India 4 Gol Tanpa Balas

Timnas U-20 Indonesia Gulung India 4 Gol Tanpa Balas

Ads

Sidoarjo, Reformasi.co.id – Timnas Indonesia U-20 sukses mencatatkan kemenangan perdana di ajang Mandiri U-20 Challenge Series setelah mengalahkan India dengan skor telak 4-0 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Kamis (30/1/2025) malam WIB.

Skuad asuhan Indra Sjafri tampil dominan sejak awal laga. Muhammad Ragil menjadi bintang dengan mencetak dua gol, sementara dua gol lainnya disumbangkan oleh Toni Firmansyah dan Iqbal Gwijangge.

Hasil ini membawa Indonesia naik ke peringkat ketiga klasemen dengan koleksi tiga poin. India harus puas menjadi juru kunci tanpa meraih satu pun poin dari tiga pertandingan.

Sepanjang turnamen, Timnas U-20 mencetak empat gol dan kebobolan tiga kali. Meski meraih kemenangan, Indonesia tetap tertinggal dari Suriah dan Yordania yang menempati posisi dua teratas.

- Advertisement -

Suriah keluar sebagai juara setelah meraih kemenangan 2-1 atas Yordania di laga terakhir. Tim Timur Tengah itu tampil sempurna dengan mengoleksi sembilan poin dari tiga pertandingan.

Kekalahan dari Suriah membuat Yordania harus puas finis di posisi kedua dengan enam poin.

Klasemen Akhir Mandiri U-20 Challenge Series:

  1. Suriah โ€“ 9 poin
  2. Yordania โ€“ 6 poin
  3. Indonesia โ€“ 3 poin
  4. India โ€“ 0 poin
Ads

Ikuti berita dan informasi terbaru Reformasi.co.id di Google News.

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terkini