DaerahKapal Nelayan Bakti Jaya Hilang Kontak di Perairan Indramayu

Kapal Nelayan Bakti Jaya Hilang Kontak di Perairan Indramayu

Ads

Indramayu, Reformasi.co.id – Tim SAR gabungan dikerahkan untuk mencari Kapal Motor (KM) Bakti Jaya yang dilaporkan hilang kontak saat berlayar di perairan Tegalagung, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Kapal itu membawa dua nelayan, Damus (50) dan Samsuri (45), yang hilang sejak Senin (3/2/2025).

Kepala Kantor SAR Bandung, Ade Dian Permana, menyatakan pihaknya menerima laporan hilangnya kapal dari Ketua KUD Minajaya Tegalagung. Berdasarkan informasi yang diterima, KM Bakti Jaya terakhir kali melakukan kontak pada Senin pukul 12.00.

Sebelumnya, kapal berangkat dari Muara Desa Benda, Blok Tegalagung, pada pukul 06.00 untuk mencari ikan. Namun, sekitar pukul 12.00, ombak tinggi dan angin kencang menerjang kawasan tersebut. Sejak saat itu, kapal tidak bisa dihubungi dan belum ditemukan hingga kini.

Untuk upaya pencarian, satu tim rescue dari Pos SAR Cirebon telah diterjunkan. Mereka dilengkapi dengan satu unit rescue double cabin, peralatan SAR air, perangkat pendeteksi bawah air (aqua eyes dan underwater search devices), serta perlengkapan komunikasi dan medis.

Ads

Ikuti berita dan informasi terbaru Reformasi.co.id di Google News.

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terkini