Indramayu, Reformasi.co.id – Bupati Indramayu, Lucky Hakim, mengapresiasi berbagai pihak yang berhasil memulangkan Robiin, korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), dalam acara yang digelar di Pendopo Indramayu pada Jumat (14/3/2025).
Robiin, warga Kecamatan Patrol, sempat terjebak selama 17 bulan dalam konflik di perbatasan Thailand dan Myanmar sebelum akhirnya bisa kembali ke tanah air.
Salah satu tokoh yang berperan besar dalam pemulangannya adalah Solihin, yang selama lebih dari lima bulan berjuang dan berkoordinasi dengan pemerintah daerah, pusat, serta berbagai lembaga terkait.
“Saya apresiasi kerja keras Pak Solihin bersama pihak lain sehingga Pak Robiin bisa kembali ke Indramayu dan berkumpul dengan keluarganya,” ujar Lucky Hakim.
Bupati Lucky berharap kasus serupa tidak terulang, khususnya bagi masyarakat Indramayu yang berencana bekerja di luar negeri.
Ia mengingatkan agar warga lebih berhati-hati dan mempertimbangkan keselamatan sebelum berangkat ke luar negeri.
Solihin, yang menerima apresiasi tersebut, menyampaikan terima kasih kepada Bupati Indramayu serta semua pihak yang telah berkontribusi dalam upaya memulangkan Robiin ke Indonesia.