OlahragaTim Voli Serikat Pekerja Pertamina Sabet Juara 1 dalam SP-PBB Cup 2025

Tim Voli Serikat Pekerja Pertamina Sabet Juara 1 dalam SP-PBB Cup 2025

Ads

Indramayu, Reformasi.co.id – Turnamen bola voli bertajuk SP-PBB Cup 2025 yang diadakan oleh Serikat Pekerja Pertamina Bersatu Balongan (SP-PBB) telah selesai dengan sukses. Ajang ini berlangsung lancar dan aman, menghadirkan persaingan yang sportif di antara tim-tim peserta.

Tim Bola Voli SP-PBB menunjukkan dominasinya dengan tidak terkalahkan sepanjang turnamen. Mereka berhasil meraih gelar juara pertama setelah mengalahkan Tim Voli Polres Indramayu pada laga final yang berlangsung di GOR Perumahan Pertamina Bumi Patra, Indramayu, Minggu (19/1/2025) kemarin malam.

Di set pertama final, Tim Polres Indramayu bermain impresif dan unggul dengan skor 25-21. Namun, SP-PBB bangkit di set kedua dengan kemenangan telak 25-14.

Pada set ketiga dan keempat, SP-PBB terus menunjukkan keunggulan mereka dengan skor masing-masing 25-19 dan 25-21, memastikan gelar juara sekaligus menempatkan Polres Indramayu sebagai runner-up.

- Advertisement -

Pada perebutan tempat ketiga, Tim PLN Indramayu sukses mengalahkan Tim Damkar Indramayu dengan skor 25-23 dan 25-14, menjadikan mereka peraih posisi ketiga turnamen.

Para pemenang mendapatkan apresiasi berupa trofi dan uang pembinaan dari SP-PBB sebagai penyelenggara. Menariknya, juara pertama dan kedua juga mendapatkan hadiah tambahan berupa masing-masing satu ekor kambing. Sementara itu, tim yang menempati posisi keempat hingga keenam turut menerima apresiasi dari panitia.

Ketua Umum SP-PBB, Wawan, menyampaikan kebanggaannya atas jalannya turnamen yang berlangsung dengan semangat sportivitas tinggi dan tanpa ada cedera pemain. Ia juga menyoroti pentingnya kekompakan yang terlihat dari komunikasi dan kedekatan antar tim.

โ€œSemoga dari turnamen ini, jiwa dan tubuh kita semakin sehat. Sinergitas antara SP-PBB, Pertamina, dan para stakeholder pun diharapkan semakin erat,โ€ ujar Wawan.

Dalam kesempatan terpisah, Area Manager Communication, Relation, and CSR PT KPI RU VI Balongan, Mohamad Zulkifli, memberikan apresiasi atas pelaksanaan turnamen ini.

Menurutnya, kegiatan ini sangat positif dan diharapkan dapat menjadi agenda tahunan untuk memperkuat hubungan kerja yang harmonis dengan berbagai pihak.

Ads

Ikuti berita dan informasi terbaru Reformasi.co.id di Google News.

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terkini