Saturday, September 14, 2024
DaerahGM Pertamina Balongan Harapkan Prestasi Tim Go Foam Diteruskan

GM Pertamina Balongan Harapkan Prestasi Tim Go Foam Diteruskan

Indramayu – General Manager PT KPI Unit VI Balongan Diandoro Arifian menyambut kedatangan Tim Project Collaboration Improvement (PC Prove Go Foam) yang mewakili Indonesia pada ajang Istanbul International Inventions Fair (ISIF) ke-8 yang diadakan oleh Kantor Paten dan Merek Turki (TURKPATENT) dan di bawah pengawasan Federasi Asosiasi Penemu Internasional (IFIA) pada 27 April hingga 1 Mei 2023 di Turki yang sukses meraih penghargaan kategori Gold.

PC Prove Go Foam beranggotakan Astri Agustiana Sari, Novi Lestu Lamtangkas B.S, Rifqi Rakhmani Al Farisi, Rahmat Setiawan, Riris Yuliana, Nico Yulian Setyanugraha, Sukamdani, dan Herry Harsono.

Penyambutan Tim Go Foam dilakukan selepas rapat bisnis di Ruang Rapat 1, Gedung Administrasi RU VI yang juga dihadiri oleh Tim Manajemen RU VI.

Dalam sambutannya GM Unit VI Balongan Diandoro Arifian menyampaikan rasa terima kasih serta apresiasi kepada tim PC Prove Go Foam atas prestasinya yang telah diraih dan diukir.

“Pencapaian Penghargaan Inovasi kategori Gold pada level internasional tersebut merupakan puncak prestasi sampai saat ini bagi Tim PC Prove Go Foam yang diraih melalui konsistensi yang dilakukan secara terus-menerus,” terang Diandoro.

Prestasi tersebut merupakan legacy dan akan menjadi catatan membanggakan bagi perusahaan maupun Tim Go Foam. Diandoro mengharapkan prestasi dan konsistensi yang telah diraih dapat diteruskan ke generasi berikutnya.

Selain itu, bagi pekerja peraih penghargaan diharapkan untuk bisa menjaga dan memelihara dokumentasi karya inovasi yang sudah dihasilkan untuk bisa dimanfaatkan dan dikembangkan serta dapat dipergunakan untuk mengembangkan diri melalui program yang salah satunya adalah Program Insinyur Perusahaan.

Menutup arahannya Diandoro Arifian berharap semoga inovasi – inovasi yang sudah dihasilkan oleh pekerja dapat meningkatkan kinerja PT KPI Unit VI Balongan dan memberikan berkah bagi perusahaan, pekerja, masyarakat dan negara.

Sementara itu, Astri Agustiana Sari selaku fasilitator PC Prove Go Foam mewakili rekan satu tim mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang sudah diberikan oleh General Manager Diandoro Arifian beserta Tim Manajemen atas pemberian dukungan penuh dalam keikutsertaan Tim Go Foam di ajang ISIF ke 8.

“Dukungan Tim Manajemen dan rekan kerja perusahaan menjadi motivasi kepada kami untuk terus berinovasi dan memberikan hasil terbaik bagi perusahaan,” ungkap Astri.

Yang lebih membanggakan adalah Produk Go Foam tetap dipergunakan dan menghasilkan profit, lanjut Astri.

“Semoga kedepannya pangsa pasar dari Go Foam bisa diperluas serta menjadikan Go Foam sebagai produk terbaik dalam industri. Tim Inovator Indonesia akan terus mengembangkan produk ini dengan memperhatikan kualitas, efektivitas, dan keamanannya,” ujar Astri.

Ikuti berita dan informasi terbaru Reformasi.co.id di Google News.

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terkini