PendidikanPertamina Balongan Gelar Sekolah Energi Berdikari di SMKN 1 Balongan

Pertamina Balongan Gelar Sekolah Energi Berdikari di SMKN 1 Balongan

Ads

Indramayu, Reformasi.co.id – Pertamina RU VI Balongan mendukung program Sekolah Energi Berdikari (SEB) dengan menggandeng SMK Negeri 1 Balongan di Indramayu sebagai salah satu penerima manfaat. Inisiatif ini diwujudkan melalui instalasi panel surya berkapasitas 3,3 kWp dan baterai 5 kWh di sekolah tersebut.

Energi yang dihasilkan mencapai 53,4 kWh per hari, berkontribusi pada pengurangan emisi karbon hingga 3.820 kg CO2eq per tahun. Program ini juga membantu sekolah menghemat biaya listrik hingga Rp 6,8 juta per tahun.

Tidak hanya fokus pada infrastruktur, SEB juga melibatkan 24 siswa sebagai Green Warrior. Selama satu tahun ke depan, mereka akan mendapatkan pelatihan dan wawasan mengenai energi terbarukan.

Para siswa ini diharapkan menjadi agen perubahan di lingkungan sekolah dan masyarakat, menciptakan ekosistem yang berkelanjutan.

- Advertisement -

General Manager RU VI Balongan, Yulianto Triwibowo, menegaskan tujuan utama program ini adalah membekali generasi muda dengan kesadaran dan kepedulian tinggi terhadap lingkungan.

โ€œMelalui program ini, para siswa akan memiliki pola pikir peduli lingkungan yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,โ€ ungkapnya.

Ia juga menambahkan bahwa program ini selaras dengan komitmen Kilang Pertamina Internasional dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs).

Komitmen tersebut diwujudkan melalui pemanfaatan energi terbarukan, penyerapan emisi karbon, dan pemberdayaan masyarakat berbasis prinsip Environmental, Social, & Governance (ESG).

Program SEB di SMKN 1 Balongan resmi diluncurkan pada 22 Januari 2025. Acara tersebut ditandai dengan peresmian Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) hasil kolaborasi PT Pertamina (Persero) dan Pertamina New Renewable Energy (PNRE).

Simbolisasi bantuan solar panel dilakukan oleh Area Manager Communication, Relation & CSR RU VI Balongan, Mohamad Zulkifli, kepada Kepala Sekolah SMKN 1 Balongan, Drs. H. Komar, M.Pd.

Kegiatan ini juga melibatkan penyerahan bibit pohon dan sesi berbagi tentang lingkungan dan kesehatan. Narasumber yang hadir meliputi Pjs. Manager CSR PT Pertamina, Reno Fri Daryanto, Duta Sekolah Energi Pertamina, serta Billy Mambrasar dan Andrean Adikurnia dari PNRE.

Dalam rangkaian acara, digelar pula Kelas Generasi Hijau yang membahas pengolahan limbah rumah tangga, budidaya maggot, dan pemanfaatan solar panel.

Kolaborasi ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Kelompok Budidaya Maggot, mahasiswa penerima Beasiswa Sobat Bumi, serta Perwira AOC Pertamina yang memperkenalkan Tata Nilai Utama AKHLAK.

Sebagai pelengkap, Upcycling Competition & Expo diadakan untuk mendorong kreativitas siswa dalam mengolah limbah menjadi produk bernilai lebih.

Mohamad Zulkifli menekankan bahwa Program Sekolah Energi Berdikari adalah wujud nyata komitmen Pertamina melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

โ€œKegiatan ini menjadi langkah awal penting untuk meningkatkan pemahaman dan perspektif lingkungan yang lebih baik,โ€ pungkasnya.

Ads

Ikuti berita dan informasi terbaru Reformasi.co.id di Google News.

Artikel Terkait

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Terkini